Mulai Perang Diskon Gede-gedean di IIMS

Jakarta - Ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2013 sudah akan berakhir. Para pabrikan mobil pun mulai melakukan diskon besar-besaran untuk beberapa produknya.

Seperti Mitsubishi yang memberikan diskon untuk 3 produknya, mulai dari Mitsubishi Mirage yang didiskon hingga Rp 14 juta, Outlander Rp 20 juta dan Pajero Rp 32 juta.


"Semua diskonnya sebenarnya variatif. Ketiga mobil itu juga banyak yang pesan mas," ujar Sales, Heri di booth Mitsubishi kepada detikOto, Jumat (29/9/2013).


Selain itu, ada Hyundai yang juga menawarkan program diskon bagi konsumennya selama di IIMS. Seperti Hyundai Santa FE 4x2 Diesel yang didiskon Rp 8 juta, untuk tipe 4x2 bensin Rp 3 juta.


Ada juga Hyundai Avega yang disiskon Rp 4 juta, Hyundai H-1 diskon Rp 5 juta, dan Tucson Rp 10 jutan.


Untuk pabrikan Mazda juga melakukan diskon terutama bagi Mazda2 yang didiskon dari Rp 25 hingga Rp 30 juta selama IIMS 2013 berlangsung.


Selain itu ada juga Toyota yang memberikan diskon kepada mobil Etios sebesar Rp 10 juta dan Yaris Rp 20 juta.


"Kalau untuk Yaris sebenarnya unitnya sudah jarang, makanya tidak ada disini, kalau ada juga paling di diler-diler tertentu. Stoknya udah mulai menipis," kata Sales Toyota.


Berbeda dengan yang lainnya, Honda di IIMS tahun ini hanya menawarkan cicilan nol persen hingga 2 tahun, cicilan mulai Rp 1 jutaan perbulan, cicilan hingga 7 tahun dan Lucky Dip sebesar Rp 50 juta bagi konsumen yang beruntung.


"Kita tidak ada diskon-diskon besar-besaran. Cuma hanya ada lucky dip saja," kata Sales Honda yang enggan disebutkan identitasnya.


Nah, Otolovers tertarik dengan diskon ini? Ayo ke IIMS, masih ada 2 hari lagi lho.



Redaksi: redaksi[at]detikoto.com

Informasi pemasangan iklan

hubungi : sales[at]detik.com