'Ular Amerika' Dijual di Indonesia 2015?

Jakarta - PT Garansindo Inter Global memamerkan SRT Viper GTS 2013 di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2013. 'Si Ular Amerika' yang diterbangkan langsung dari Detroit ke Indonesia ini pun langsung menjadi sorotan pengunjung yang datang.

Sales Executive PT Garansindo Inter Global, Agnes mengatakan kalau di IIMS, mobil ini hanya sekedar dipamerkan dan belum resmi dijual untuk umum. Tapi masyarakat begitu antusias.


"Banyak yang minat dan banyak yang mau beli. Tapi belum kita jual baru dipamerkan saja," kata Agnes saat ditemui detikOto di booth Chrysler, JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Kamis (26/9/2013).


Untuk jadwal peluncurannya itu sendiri, Agnes sedikit membocorkan infonya. Katanya mobil sport berperforma tinggi ini akan mulai dijual di Indonesia pada tahun 2015 mendatang.


"Saya dengar-dengar sih sekitar tahun 2015 nanti baru akan dijual dan harganya itu sendiri tergolong sangat mahal," katanya sambil tersenyum.


Untuk diketahui, SRT Viper GTS 2013 ini menggendong mesin berbahan aluminium 8.400 cc V10 bertenaga 640 hp dan torsi 600 Nm. Mesin tersebut disalurkan pada transmisi 6 percepatan manual dengan DNA Sport.



Redaksi: redaksi[at]detikoto.com

Informasi pemasangan iklan

hubungi : sales[at]detik.com