Finalis Road Warriors Mulai 'Homesick'

Sragen - Perjalanan 9 finalis Road Warriors detikOto 2013 sudah hampir seminggu. Terhitung dari 26-30 November 2013 mereka semua harus jauh dengan keluarga.

Bagi yang sudah berumah tangga, mereka harus meninggalkan istri dan anaknya. Lalu apakah mereka merasa kangen dengan keluarga di rumah? Sudah mulai homesick?


"Kangen banget. Rasa kangennya itu pas nyampe, kangen orang di rumah. Tapi saya selalu kabarin," ujar Osep Muhammad Yanto.


Pria asal Tasikmalaya ini mengaku selain pada istri, ia sangat merindukan anak keduanya yang masih duduk di bangku Sekolah Dasar (SD).


"Anak yang baru kelas 4 SD itu biasanya saya antar ke sekolah. Selama touring dia berangkat sama istri saya. Itu rindunya luar biasa," katanya.


Sama halnya dengan Andin yang juga merasa kangen dengan keluarga dan anak di rumah. Tapi dengan adanya komunikasi melalui telepon semuanya sedikit bisa terbayar.


Lain halnya dengan Ali, finalis asal Lampung itu merasa masih belum kangen dengan keluarga di rumah.


"Bawaannya memang ngebet touring banget jadi belum kangen banget sama orang yang di rumah. Pengennya sih terus touring sampe 2 bulan gitu misalnya," tutur Lone Rider ini sambil tertawa.




Redaksi: redaksi[at]detikoto.com

Informasi pemasangan iklan

hubungi : sales[at]detik.com