Apa Persiapan Jakarta Hadapi Serbuan Mobil LCGC?

Jakarta - Pandangan miring tentang mobil Low Cost and Green Car (LCGC) yang akan membuat jalanan Jakarta semakin macet terus beredar di kalangan masyarakat.

Dengan harganya yang terjangkau, bukan mustahil mobil-mobil ini akan kian memenuhi jalanan terutama jalanan ibukota yang sudah macet.


Bagaimana persiapan Pemprov DKI Jakarta setelah ada mobil-mobil ini?


"LCGC akan semakin memancing kemacetan jalan. Bagaimana sih? Cara urai kemacetan dengan memperbaiki infrastruktur jalan. Memperbanyak angkutan umum di Jakarta dan memadai. Ini sorotan kita," kata Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Udar Pristono.


Seperti yang dikatakan Udar, infrastruktur jalan merupakan manajemen penting lalu lintas di Jakarta, dan perlu dicermati adanya perilaku pengendara di jalan yang benar.


"Infrastruktur jalan ini salah satu penentu macet atau tidaknya jalan," imbuhnya.


Terlepas dari infrastruktur jalan, menurutnya, ruang jalan Jakarta sudah sangat sesak dengan kendaraan pribadi, oleh karena itu harus dibantu dengan pengaturan emosi yang stabil. Jangan sampai emosi memperburuk kondisi lalu lintas di Jakarta.


"Space yang ada habis dengan kendaraan pribadi. Perilaku masyarakat juga harus teratur, jangan berhenti seenaknya. Dan angkutan umum jangan berhenti seenaknya saja," saran Udar.


Udar sendiri menyadari volume kendaraan di Jakarta sudah sangat tinggi. Untuk menguranginya bisa juga dengan cara mengurangi produksi mobil dan membatasi usia mobil. Namun cara itu tidak bisa serta merta dilakukan dengan alasan manusiawi.


Sebab masyarakat masih butuh kendaraan. Nah, di sisi lain, Udar menegaskan kalau pemerintah punya cara lain untuk menekan penggunaan kendaraan pribadi yaitu pajak progresif dan parkir progresif. Peraturan lainnya melarang mobil parkir di sembarang jalan di ibukota Jakarta.


"Saya punya cara yakni pemilik mobil kendaraan pribadi dikenakan pajak progresif dan parkir progresif. Di badan jalan sebentar lagi ada parkir progresif yang harganya lebih tinggi dari parkir gedung. Parkir di pinggir jalan juga sudah kita larang untuk melerai penumpukan mobil," tutup Udar.