Toyota: Hubungan dengan Indonesia untuk Jangka Panjang

Tokyo, - Jumlah penduduk yang besar dengan tingkat ekonomi yang terus mengalami kenaikan membuat Indonesia menjadi pasar yang seksi. Merek mobil Jepang seperti Toyota pun memandang Indonesia sebagai pasar yang penting bagi mereka.

Managing Officer External & Public Affairs Group Toyota Motor Corp Koki Konishi mengatakan kalau Indonesia merupakan negara dengan banyak keunikan dan potensi.


"Kami ingin mempromosikan kesenangan berkendara dan keramahan pada lingkungan ke Indonesia," ujarnya di Tokyo.


Indonesia, lanjut Konishi, memiliki populasi penduduk yang besar dengan ekonomi yang terus berkembang. "Itu kenapa Indonesia penting," katanya.


"Komitmen kami kepada indonesia merupakan komitmen jangka panjang. Ini akan menjadi hubungan jangka panjang bagi Toyota dan Indonesia," ujarnya.


"Misi kami adalah mencari mobil yang cocok untuk negara anda," lugas Konishi.


Di Indonesia sendiri Toyota saat ini terus menjadi market leader di pasar roda empat. Selama 10 bulan pertama 2013 saja Toyota sudah menjual lebih dari 300 ribu mobil, jauh meninggalkan rival-rivalnya di belakang.



Redaksi: redaksi[at]detikoto.com

Informasi pemasangan iklan

hubungi : sales[at]detik.com