Borgward, Merek Mewah Asal Jerman Bangkit dari Kubur'

Munich - Setelah mati suri selama kurang lebih 52 tahun, merek kondan asal Jerman, Borgward, bakal bangkit kembali. Pabrikan yang eksis di pasar otomotif dunia pada 1890 – 1963 itu, akan memamerkan mobil anyar besutannya di ajang Geneva Motor Show 2015, Maret nanti.

Adalah cucu pendiri Borgward, Christian Borgward, yang kembali membangkitkan pabrikan tersebut.


Dalam siaran pers, Christian Borward mengatakan "Peluncuran kembali merek ini merupakan mimpi saya sejak kecil. Kami mulai membentuk dan merancang masa depan Borgward hampir sepuluh tahun yang lalu dan sekarang siap untuk melangkah ke depan,” ujar Christian Borward.


Borgward pertama kali memproduksi mobil pada 1919 silam. Namun produksi pabrikan berbasis di Bremen itu hanya berlangsung sekitar 31 tahun. Pada 1950, kondisi keuangan perusahaan mulai morat-marit.


Penjualan pun terus menurun. Akhirnya, pabrikan dinyatakan bangkrut karena kondisi keuangannya yang semakin tak sehat dengan utang yang semakin menggunung.


Sebelumnya, pabrikan itu dikenal sebagai produsen sedan mewah namun dengan harga yang terjangkau. Mobil buatannya yang paling kondang adalah Isabella. Mobil itu bahkan sempat menjadi salah satu ikon mobil mewah Jerman pada 1950-an.



Redaksi: redaksi[at]detikoto.com

Informasi pemasangan iklan

hubungi : sales[at]detik.com