'Ini Waktu yang Tepat untuk Datsun'

Jakarta - Otolovers, merek legendaris Datsun akan kembali bangkit di Indonesia, menjelma menjadi mobil murah. Nissan sudah siap meluncurkan merek Datsun yang rencananya akan digelar Kamis 8 Mei besok.

Peluncuran Datsun dilakukan bersamaan dengan peresmian pabrik baru Nissan di Purwakarta yang akan memproduksi mobil-mobil Datsun dan Nissan sebagai bagian dari komitmen NMI untuk memenuhi permintaan pasar Indonesia sekaligus rencana jangka-menengah Nissan Power 88.


"Ini waktu yang tepat untuk memperkenalkan Datsun," ujar Corporate Vice President Datsun Business Unit, Vincent Cobee, di Jakarta tadi malam.


Dirinya meyakini Datsun akan mendapat respons yang positif, di tengah kerasnya persaingan otomotif yang ada saat ini.


"Besok akan kami perkenalkan Datsun dan kami akan memulai menjualnya. Alasan kami memperkenalkan saat ini, di abad 20 perekonomian dunia tengah melemah dibandingkan abad 21. Di Eropa, Asia, Jepang, Amerika Utara. Dan di abad 21 semua membaik, baik dari perekonomian maupun politik," ujarnya.


"Datsun merupakan merek yang akan berkembang dan kendaraan yang baru, karena ini kendaraan untuk pengendara yang baru akan memiliki mobil, dan lain-lainnya (kendaraan kedua-Red). Dan Datsun akan menjadi satu pilihan baru," tambahnya.


Cobee menyanjung Indonesia yang menurutnya merupakan market yang sangat besar di dunia. Selain itu Indonesia memiliki kestabilan politik dan perekonomian yang terus meningkat.


"Ini sangat menarik, dan kami sangat optimis dengan Indonesia, kami telah perkenalkan Datsun di IIMS 2013, kami banyak melihat respons yang baik dari pengunjung. Kami sangat yakin Datsun bisa diterima di Indonesia," tutupnya.


Kemungkinan besar mobil MPV Datsun yang disebut-sebut sebagai Panca bakal menjadi model pertama Datsun di Indonesia.


Head of Datsun Indonesia Indriani Hadiwidjaja, menuturkan karena masuk dalam program LCGC, maka MPV Datsun ini harganya akan disesuaikan dengan peraturan di program itu. Jadi harganya akan berada di bawah Rp 100 juta untuk pasar Indonesia.


"Harapan kami harganya masih di bawah Rp 100 juta. Kita akan terus mengusahakan agar harganya segitu," tuturnya.


Untuk menyambut kelahiran Datsun, Nissan pun terus membangun beberapa jaringan diler di Indonesia. Yang terbaru adalah diler di kawasan Tanjung Priok Jakarta yang merupakan diler ke-98 Nissan di Indonesia.