Pabrikan Amerika Chevy Akhirnya Ikut Program Mobil Murah

Bekasi - Sampai saat ini sudah ada 5 pabrikan yang mengikuti program Kendaraan Bermotor Roda Empat Hemat Energi & Harga Terjangkau (KBH2) atau Low Cost and Green Car (LCGC). Mereka adalah, Daihatsu, Datsun, Honda, Suzuki dan Toyota.

Kabar terbaru menyebutkan kalau pabrikan Chevrolet juga siap bermain di segmen yang belakangan ini sedang ramai diperbincangkan. Hanya saja belum dipastikan kapan dan mobil jenis apa yang akan dipasarkan di segmen KBH2.


Ketika dikonfirmasi, Presiden Direktur GM Indonesia, Michael Dunne juga sudah mulai membuka keran informasinya. Meski tidak secara gamblang tapi setidaknya pernyataannya cukup menguatkan kalau GM Indonesia tidak lama lagi akan bermain di program mobil dengan harga terjangkau.


"Sedang disiapkan, kita mau lihat dulu market di Indonesia yang besar apa, nantinya kita akan bermain di situ," tegasnya kepada para pewarta otomotif di sela-sela pembukaan diler baru Chevrolet di Bekasi, Barat, Selasa (12/11/2013).


Sementara itu, Dunne menyarankan seharusnya pemerintah juga mendukung untuk pelebaran jalan, jadi adanya program LCGC ini akan sejalan sehingga jalanan jadi tidak macet.


"Kalau bisa ada jalan baru atau diperlebar, jadi setiap orang bisa beli mobil," ungkapnya sambil tersenyum lebar.