Bocoran Harga Toyota Avanza Luxury

Jakarta - PT Toyota-Astra Motor (TAM) meluncurkan line-up terbaru Avanza Luxury. Toyota optimistis Avanza Luxury akan memperkuat pangsa pasar Avanza di Indonesia.

Menariknya Avanza Luxury tersedia di semua tipe Avanza 1.3 G transmisi matik dan manual tipe Avanza 1.5 G transmisi matik dan manual dan Avanza Veloz. Jadi hingga kini Avanza tersedia 11 tipe di Indonesia.


Avanza Luxury hadir dengan perubahan di eksterior dengan smoothing panel dan aerokit berupa front spoiler, side skirt serta rear spoiler yang membuatnya semakin modern.


Sementara interiornya disajikan dengan black wooden panel ornament dan terdapat rear seat entertainment untuk penumpang belakang.


Diakui Toyota, tambahan ini memberikan kenyaman dan kemewahan pada MPV Avanza.


GM Corporate Planning and Public Relation PT Toyota-Astra Motor Widyawati Soedigdo kepada detikOto menjelaskan antara Avanza 1.3 G dan Avanza 1.3 G Luxury terdapat selisih harga Rp 5,5 juta.


Sedangkan antara Avanza 1.5 G dan Avanza 1.5 G Luxury terdapat selisih harga Rp 5,5 juta dan antara Avanza Veloz dan Avanza Veloz Luxury terdapat selisih harga Rp 6 juta.


"Untuk 1.3 G dan 1.5 G selisihnya Rp 5,5 juta, sedangkan Veloz dan Veloz Luxury Rp 6 juta," kata Widya menjelang peluncuran Avanza Luxury di hotel Shangrila, Jakarta, Senin (2/6/2014).


Jika melihat daftar harga di Auto2000, harga tipe 1.3 G paling murah seharga Rp 179,1 juta, tipe 1.5 G paling murah harganya Rp 186,1 juta. Sedangkan Veloz paling murah Rp 192,2 juta, sementara Veloz yang termahal Rp 203,7 juta.


Sejak kehadirannya MPV Avanza 2003 lalu, kendaraan 7 penumpang di segmen low MPV itu semakin berkembang. TAM mencatat peningkatan sebesar 187,21 persen dari 2003 ke 2004.