Mobil LCGC Mulai Bergeser ke Luar Jakarta

Malang - Bila selama ini mobil-mobil Low Cost and Green Car (LCGC) lebih terkonsentrasi di Jakarta, kini mobil-mobil irit dan terjangkau itu lebih laku di luar Jakarta.

Hal tersebut disampaikan Marketing and After Sales PT Honda Prospect Motor Jonfis Fandy, di Malang Jawa Timur di sela-sela test drive Honda Mobilio RS.


"Low Cost and Green Car (LCGC) juga bagus penjualannya. Tapi LCGC sudah bergeser, kini penjualan LCGC lebih bagus di luar Jakarta," ujar Jonfis.


"LCGC sangat digemari di daerah-daerah, di luar Jakarta. Di luar Jawa juga bagus, bahkan peningkatan penjualan LCGC mencapai 2 persen," tambahnya.


Mobil LCGC Honda Brio Satya terjual sebanyak 2.126 unit pada bulan Juli, dengan total penjualan sebesar 13.619 unit sepanjang 2014.


Meski LCGC jadi favorit baru, Jonfis tak bisa memungkiri kalau pasar Low Pulti Purpose Vehicle (LMPV) tetap berkilau tahun ini.


"Tahun ini tetap LMPV, karena pasarnya sangat besar. Terlebih karakter orang Indonesia memang sangat menyukai mobil LMPV," ujarnya.