Jajal Cross X 200 SE di Habitat Aslinya

Klaten - Rasanya tak lengkap jika sudah melihat sebuah trek khusus offroad lantas tidak mencobanya, pun saat tawaran melakukan adventure di salah satu jalur kecil di kaki Gunung Merapi tidak begitu saja bisa dilepaskan.

Di hari ke-8 lalu tim VIAR Jelajah Indonesia selain berbagi pengalaman perjalanan di sirkuit Sukorini, Klaten melakukan juga dua hal di atas dengan kendaraan tak lain adalah Viar Cross X 200 SE.


Tipe ini menjadi pengembangan tipe sebelumnya dan menghasilkan lengan ayun lebih besar dan juga di dua karet bundarnya.


Terima kasih kepada Sinar Mas Motor Delanggu yang telah mendukung event di sirkuit Sukorini baik saat test ride langsung di arena balap hingga menfasilitasi perjalanan adventure di kaki gunung Merapi.


Perjalanan adventure banyak melalui trek-trek kasar offroad berbatu dan berdebu karena saat itu cuaca sedang terik.



Perjalanan Viar Jelajah Indonesia ini melanjutkan sesi pembuktian unit Viar Cross X 200 SE di arena adventure karena memiliki durabilitas tinggi pada mesin dan kaki-kaki, dengan kekuatan dan daya jelajah yang mumpuni jelas bisa menandingi produk-produk kompetitor yang berada tak jauh dari sisi kapasitas.



Acara kemudian ditutup dengan sesi konvoi bersama ke dealer utama Sinar Mas Motor Delanggu sekaligus sebelumnya singgah berpose di candi Prambanan bersama rekan-rekan komunitas di kota Klaten.